Senin, 12 Oktober 2009

Tuna Saus Teriyaki

Bahan:

1 kg tuna chunk dalam air

2 siung bawang putih, cincang halus

2 sendok makan saus teriyaki

1 sendok makan mentega, lelehkan

1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan saus:

2 sendok makan minyak goreng

1/2 buah bawang bombay, cincang halus

3 sendok makan saus teriyaki

1 sendok teh minyak wijen

100 ml air

1/2 sendok teh tepung maizena

Cara membuat:

Lumuri tuna dengan bawang putih, saus teriyaki, mentega leleh dan merica bubuk. Diamkan 30 menit.

Panggang di bara api sambil dibalik-balik dan dioles sisa bumbu perendam sampai bumbu meresap.

Saus: tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan saus teriyaki, minyak wijen, kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.

Siram saus ke atas ikan, sajikan segera.

Untuk 5 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar